a a a a a a a
logo
BANNER Banner Header Home

NEWS

Preview Film Mei 2018

Preview Film Mei 2018
Musim panas telah tiba, film-film besar pun siap untuk hadir. Tahun ini semestinya summer season dibuka oleh Avengers: Infinity War, tapi majunya jadwal rilis Infinity War membuat awal bulan Mei menjadi kosong dari film-film besar. Tentu saja tidaklah mengherankan kalau tidak ada film yang berani beradu dengan Infinity War di awal bulan Mei. Rekor demi rekor diciptakan oleh Infinity War, Infinity War mampu merebut tahta pemegang rekor opening weekend terbesar sepanjang sejarah dari Star Wars: The Force Awakens. Jika melihat jadwal yang ada, Infinity War tidak akan terbendung sampai tanggal 18 Mei dimana Deadpool 2 akan dirilis dan tanggal 25 Mei dengan Solo: A Star Wars Story. Bulan Mei ini jelas akan menjadi bulan yang menarik untuk disaksikan.






Bad Samaritan (4 Mei 2018)

Awal bulan Mei menjadi kosong karena majunya jadwal Infinity War ke bulan April. Film-film yang dirilis adalah film-film berbudget rendah yang mencari penonton yang menginginkan alternatif dari Infinity War. Bad Samaritan bisa menjadi alternatif bagi para penggemar film thriller. Bad Samaritan menceritakan kisah Sean Falco, seorang valet restoran, yang menggunakan mobil klien restoran untuk merampok rumah mereka. Satu hari, Sean mencoba untuk merampok rumah klien kaya dan menemukan seorang wanita yang disekap di rumah tersebut. Sean pun harus berhadapan dengan Cale Erendreich, pemilik rumah yang sadis. Tidak ada nama-nama besar dan promosi yang mencolok untuk film ini, tampaknya Electric Entertainment lebih mengandalkan word of mouth untuk promosi film ini.

Prediksi Box Office: $5M Domestic, $5M Overseas, $10M Worldwide.








Deadpool 2 (15 Mei 2018 di Indonesia)

2 tahun yang lalu Deadpool menguncang dunia dengan menampilkan film superhero yang sangat berbeda dari film superhero umumnya. Deadpool jelas sangat berbeda dari superhero lainnya karena dia sering melakukan candaan dewasa dan membunuh banyak orang. Deadpool juga sering melakukan meta jokes yang seperti meledek peran Ryan Reynolds di Green Lantern, di trailer Deadpool 2 ada juga ledekan untuk DC dan Thanos yang diperankan oleh Josh Brolin (Cable). Deadpool 2 masih mempertahankan candaan-candaan dewasa dan unik, hanya saja skala film ini lebih besar dibandingkan film sebelumnya. Di film ini, Deadpool harus membentuk X-Force untuk melindungi mutant muda dari Cable. Bagi para penggemar komik X-Men, nama Cable jelas sudah dikenal karena anak dari Cyclops dan Madeline Pryor ini sudah menjadi salah satu fan favorite. Selain Cable, ada juga Domino (Zazie Beets), Shatterstar (Lewis Tan), Bedlam (Terry Crews) dan Zeitgeist (Bill Skarsgård) yang menjadi mutant pendatang baru. Kesuksesan besar Deadpool yang meraih 783 juta Dolar adalah kejutan besar yang membuat Fox sadar kalau film superhero dengan rating R pun bisa meraih kesuksesan. Seharusnya Deadpool 2 bisa meraih kesuksesan serupa.

Prediksi Box Office: $305M Domestic, $525M Overseas, $830M Worldwide.








Solo: A Star Wars Story (25 Mei 2018)

Ayo siapa yang penasaran akan cerita tentang Han Solo muda ? Para fans Star Wars akan bisa mengetahui tentang asal usul Han Solo di film Solo: A Star Wars Story. Solo: A Star Wars Story adalah film Star Wars Anthology kedua setelah Rogue One. Film ini menceritakan kisah petualangan Han Solo (Alden Ehrenreich) dan rekannya Chewbacca, termasuk pertemuan mereka dengan Lando Carlissian (Donald Glover). Banyak berita-berita negatif yang melanda film ini setelah sutradara Phil Lord dan Christopher Miller dipecat oleh Kathleen Kennedy dan digantikan oleh sutradara veteran Ron Howard. Kabarnya film ini mengalami banyak reshoots dan sang aktor utama Alden Ehrenreich harus mengikuti kelas akting karena kesulitan untuk meniru gaya Han Solo yang diperankan oleh Harrison Ford. Tapi walaupun banyak berita-berita negatif, tetap saja nama besar franchise Star Wars akan mampu membawa film ini meraih kesuksesan di box office. Tentu angka Rogue One yang mencapai 1 milyar Dolar akan sulit untuk dijangkau jika melihat padatnya jadwal musim panas tahun ini, tapi angka 800 juta Dolar seharusnya bisa diraih.

Prediksi Box Office: $380M Domestic, $470M Overseas, $850M Worldwide.

COMMENTS

Relatest News

Satu Jam

Satu Jam

Sir Bobby Charlton

Sir Bobby Charlton

Ego

Ego