a a a a a a a
logo
BANNER Banner Header Home

LIFE INSPIRATION

4 Faktor Mental untuk Sukses

4 Faktor Mental untuk Sukses
1. Berusahalah anda berkerja dengan kegembiraan dan kepuasan karena itu adalah etos kerja yang paling sehat.

Ada kekeliruan paradigma yang sering masih kita pegang, yaitu puas itu kalau sudah berhasil. Puas itu pada saat kita menikmati hasil akhir. Inilah yang harus diubah.

Mengapa kita tidak merasakan puas di dalam bekerja? Kepuasan yang ditunggu pada saat akhir … tidak jarang akan membuahkan kekecewaan. Mengapa kita tidak gembira dan bergairah pada saat melakukan pekerjaan? Karena kadang kita bekerja tidak sesuai dengan bakat kita. Tetapi cobalah cari kegairahan dan kegembiraan pada saat kita bekerja. Karena bekerja dengan gembira akan menimbulkan konsentrasi pada pekerjaan itu. Dan itu adalah kunci suksesnya.

2. Kegigihan dan keuletan, gigih dan ulet adalah sikap kerja yang positif.

Orang yang memiliki kegigihan dan keuletan tidak mudah berhenti dalam bekerja.
Kegigihan dan keuletan adalah setingkat di atas bakat, keterampilan bahkan di atas pendidikan.

Thomas Alfa Edison mengatakan kejeniusan hanyalah 1%, dan 1% lagi adalah inspirasi, dan 98% adalah keringat dan kerja keras.

Menurut Thomas, “Saya tidak pernah melakukan sesuatu yang berharga secara tidak sengaja, demikian pula penemuan saya tidak terjadi karena suatu kebetulan. Penemuan itu terjadi karena saya kerjakan.”

Kegigihan dan keuletan adalah unsur keberhasilan yang tidak bisa ditawar.

3. Bekerja dengan penuh perhatian dan kesungguhan

Bekerja tanpa penuh perhatian dan kesungguhan hanya akan memboroskan waktu dan menyia-nyiakan peluang untuk kita berhasil.

Buyarnya perhatian akan membuat semangat menurun. Banyak orang yang pindah pekerjaan sebelum mampu menyelesaikan pekerjaanya, karena dia bekerja tanpa perhatian dan kesungguhan.

4. Membiasakan di dalam bekerja untuk melakukan penyelidikan dan analisa

Munculnya ide-ide yang baru, munculnya penemuan-penemuan yang baru, sesungguhnya bukan sesuatu yang sangat luar biasa. Inovasi yang baru sesungguhnya ada di sekitar kita. Kalau kita menggunakan kegairahan dalam bekerja, menggunakan kegigihan dalam bekerja, menggunakan kegigihan dan keuletan, menggunakan perhatian dan kesungguhan serta analisa dengan otak kita, kita akan menemukan sesuatu yang “baru”.
COMMENTS

Relatest News

Satu Jam

Satu Jam

Sir Bobby Charlton

Sir Bobby Charlton

Ego

Ego