Desain sebuah smartphone memang menjadi daya tarik tersendiri bagi para calon penggunanya selain spesifikasi tentunya. Belum lama ini terungkap smartphone yang mengusung desain cukup cantik di kelas menengah yakni Geotel Amigo. Smartphone ini dibalut dengan casing berbahan metal dipadukan dengan layar 2.5D. Desain smartphone ini dapat dibilang cantik dan elegan.
Geotel Amigo dibekali dengan layar sentuh berukuran 5,2 incH 2.5D dengan resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan 282 piksel per inch. Smartphone ini juga dibekali dengan lapisan antigores yang sudah mengadopsi layar lengkung 2,5 D. Smartphone menggunakan sistem operasi Android 7.0 Nougat terbaru dengan interface khas vendor tersebut.
Bergeser pada sektor dapur pacu, kinerja yang ditawarkan oleh Geotel Amigo cukup standar di kelasnya. Smartphone ini dibekali chipset MediaTek MT6753 yang mengusung prosesor ARM Cortex-A53 64-bit octa-core berkecepatan 1,5GHz yang dipadukan dengan pengolah grafis dari Mali-T720 MP3 dan didukung penggunaan RAM berkapasitas 3G.
Menengok pada sektor camera smartphone cantik ini dibekali dengan camera utama beresolusi 13 MP yang didukung fitur autofokus lengkap dengan hadirnya sebuah LED flash. Geotel Amigo juga diperkuat dengan camera depan yang beresolusi 5 MP fix focus untuk mengakomodasi foto selfie.
Geotel Amigo dibekali dengan memori internal berkapasitas 16GB yang didukung slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Geotel juga membekali smartphone Amigo ini dengan dukungan konektivitas yang lengkap, sebut saja dukungan 3G HSDPA, WiFi, Bluetooth, dan dual SIM hingga sensor sidik jari pada sisi belakang. Smartphone ini juga dibekali dengan baterai berkapasitas 3000mAh.