a a a a a a a
logo
BANNER Banner Header Home

GADGET

Samsung DeX Station, Ubah Galaxy S8 dan S8+ Jadi Komputer Dengan Mudah

Samsung DeX Station, Ubah Galaxy S8 dan S8+ Jadi Komputer Dengan Mudah
Masih seputar kehebohan peluncuran Samsung Galaxy S8 dan S8+ beberapa hari yang lalu. Kali ini kita akan membahas mengenai perangkat keren yang diperkenalkan Samsung bersamaan dengan peluncuran kedua smartphone andalanya tersebut yakni Samsung Dex Station.

Samsung Dex Station menjadi salah satu yang sangat menarik perhatian. Bagaimana tidak, perangkat ini mampu mengubah Samsung Galaxy S8 dan S8+ menjadi sebuah komputer dekstop dengan sangat mudah lengkap dengan mouse, keyboard bahkan fungsi multi-window.

DeX Station ini dirancang untuk memungkinkan penggunanya menggunakan interface Android yang dioptimisasi untuk dijalankan menggunakan keyboard dan mouse. Penggunanya hanya cukup menghubungkan DeX Station ini dengan monitor melalui port HDMI, serta melalui perangkat bluetooth, untuk perangkat pendukung seperti keyboard, dan mouse. Tak sampai disitu perangkat pendukung ini juga dapat di hubungkan melalui kabel USB.

Untuk mengembangkan perangkat terbarunya ini Samsung bekerja sama dengan Microsoft dan Adobe, sehingga fitur ini juga kompatibel dengan Microsoft Office dan Acrobat Reader dan Lightroom Mobile. Hal tersebut tentu saja menjadi paket yang cukup sempurna bagi para penggunanya yang tentu saja menginginkan banyak hal praktis dalam aktivitas penggunaan martphone maupun komputer yang dapat dilakukan melalui perangkat ini.

Menurut Samsung, perangkat Samsung DeX ini akan dijual dalam satu paket bersama Galaxy S8 maupun S8+. Bahkan perangkat ini menjadi satu paket gratis dengan S8 dan S8+ bagi anda yang memesan secara preorder. Sementara untuk penjualan terpisah, perangkat keren ini dijual dengan harga 150 Euro atau sekitar Rp. 2,1 jutaan.
COMMENTS

Relatest News

7 Tips Meningkatkan Karir

7 Tips Meningkatkan Karir

Atomic Habits

Atomic Habits

Satu Jam

Satu Jam