a a a a a a a
logo
BANNER Banner Header Home

AUTO

Porsche Sanggup Menarik Sebuah Pesawat

Porsche Sanggup Menarik Sebuah Pesawat
Kendaraan penarik pesawat memang didesain khusus untuk menarik bobot ratusan ton. Tapi bagaimana jadinya jika sebuah mobil jalanan biasa yang menarik pesawat itu?

Memang tidak hanya sekedar mobil biasa saja, tapi sebuah Porsche Cayenne Diesel S. Mobil dengan tenaga 385 dk dan torsi 850 Nm ini ternyata dapat menarik sebuah pesawat jet komersial milik Air France.

Ide ini awalnya berasal dari seorang teknisi Porsche Inggris. Ide ini tercetus untuk membuktikan kehandalan serta kekuatan mobil Porsche. Mobil yang digunakan untuk demonstrasi ini juga sama sekali tidak mengalami modifikasi apapun, standar saja!

Tes ini pun tidak hanya begitu saja dilakukan. Sebelumnya dilakukan perhitungan cermat untuk mengukur kekuatan tarikan mobil. Kemudian didatangkan juri Guiness untuk mencatat rekor. Pesawat Airbus A380 dipinjamkan secara sukarela oleh Air France, pesawat tersebut merupakan pesawat cadangan.

Pemecahan rekor ini dilakukan di bandara Charless De Gaulle, Prancis. Hasilnya, Porsche tersebut sanggup menarik pesawat sejauh 42 meter dengan sukses. Bahkan mobil yang tenaganya tidak sebesar Diesel S, yaitu Cayenne Turbo S juga dicoba untuk menarik pesawat jet tersebut.

Hebatnya lagi, setelah pesawat tersebut dipakai untuk memecahkan rekor, sang teknisi yang menjalankan sendiri mobil tersebut membawa pulang Porsche tersebut dalam keadaan masih utuh dan tidak mengalami kerusakan.
COMMENTS

Relatest News

Satu Jam

Satu Jam

Sir Bobby Charlton

Sir Bobby Charlton

Ego

Ego