a a a a a a a
BANNER Banner Header Home
GADGET

ODG R – 9 SMARTGLASSES AR and VR MIXED

ODG  R – 9 SMARTGLASSES AR and VR MIXED
Hadir pada CES 2017, gadget-gadget terbaru yang semakin melengkapi kalangan penggemar gadget pun satu persatu hadir dan diresmikan. Salah satunya adalah gadget dengan teknologi Augmented Reality. Jika anda penggemar gadget yang tidak dapat memilih antara teknologi AR atau VR yang ingin anda beli, ini dia salah satu solusinya, ODG R-8 dan R-9.

ODG atau Osterhout Design Group baru-baru ini telah meluncurkan teknologi yang akan membuat anda berdecak kagum. Anda bisa mendapatkan 2 teknologi di dalam satu gadget berbentuk smartglasses ini. Dengan menggabungkan teknologi AR dan VR dijamin akan lebih membuat anda terkagum dengan teknologi yang dibawanya.

Otak dari Smartglasses ODG R8 dan R9 ini didukung oleh Qualcomm Snapdragon 835. R-8 dan R-9 diluncurkan secara bersamaan, namun harga dan spesifikasi yang dibawanya jelas cukup berbeda.

R-9 memiliki fitur yang lebih canggih dibandingkan dengan R-8. R-9 memiliki titik bidang pandang yang lebih luas yakni 50 derajat dan resolusi lebih besar yakni 1080p. Sedangkan untuk R-8 terpaut dibawahnya sedikit, yakni memiliki titik bidang pandang 40 derajat dengan resolusi sebesar 720p.

ODG R-8 dan R-9 ini juga dilengkapi dengan kamera berkedalaman dual stereo yang dapat dimanfaatkan untuk pemetaan dan pelacakan lanjutan, terdapat juga prot untuk ekspansi yang dimanfaatkan untuk konstumisasi. Tidak hanya itu saja, ODG juga menyematkan teknologi 6DoF dan SLAM yang berguna untuk menciptakan, mengkolaborasikan dan mengkonsumsi konten secara baik dan dapat dinikmati dengan luar biasa.
Perusahaan ODG juga telah membenamkan teknologi visualisasi 3 dimensi yang siap digunakan untuk perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang desain. ODG R-9 merupakan smartglasses yang cukup baik dalam visualisasi untuk 3 dimensi kegiatan arsitektur dan desain.

Selain memiliki jeroan Qualcomm Snapdragon 835, ODG R-9 juga memiliki kecepatan pembacaan prosesor 2,45GHz 8 Core Processor. DIlengkapi dengan 6GB Pop LP-DDR 4 RAM dan 128 GB penyimpanan internal, dapat membuat penggunanya sangat nyaman untuk menyimpan berbagai data augmented reality dan video maupun gambar yang ditangkap oleh smartglasses ini.

Didukung dengan baterai berkapasitas 1400 mAh lithium polymer yang dapat diganti/ replaceable. Selain itu untuk sisi display atau tampilan layar smartglassesnya yakni Dual 1080p stereoscopic up to 60fps. Untuk jaringan komunikasi wireless nya telah disediakan Bluetooth 5.0, WIFI 802,11ac dan GNSS (GPS/GLONASS).

Beberapa sensor juga disematkan di dalamnya, yakni multiple integrated inertial measuring unit dengan 3 axis accelerometer, 3 axis gyroscope, 3 axis magnetometer. Dilengkapi juga dengan beberapa sensor khusus yakni Altitude senso, humidity sensor dan ambient light sensor.

Pada sisi kameranya, ODG R-9 ini mengusung kamera 13 MP Autofocus camera dan 5 MP Camera untuk stereo capture dan depth tracking (kegiatan kedalaman penjelajahan). Selain itu disematkan juga teknologi ultra wide angle fisheye camera untuk mendukung penjelajahan kawasan lingkungan dan penempatan posisi dengan baik.

Selain membahas mengenai hardware yang diusungnya, untuk software yang disematkan di dalamnya juga tidak kalah menarik, mengusung jenis Reticle OS terbaru yakni Android Nougat Framework membuat smartglasses ini dengan cepat terhubung ke smartphone pengguna.

Produk-produk yang diluncurkan oleh ODG, yakni ODG R-8 dan ODG R-9 memiliki sertifikasi kelas dunia yakni sertifikasi THX dengan standar Hollywood dan dapat memberikan kualitas terbaik terhadap sinematik sehingga dapat seperti reality world yang sesungguhnya.

Untuk harga yang diusung ODG R-8 dan ODG R-9 ini cukup mengejutkan, menurut berita dari beberapa sumber dan para pecinta gadget, ODG tidak membandrol harga yang terlalu tinggi untuk produk keluaran terbarunya ini. Untuk ODG R-8 dibanderol dengan kisaran harga kurang dari $1.000 atau sekitar 13,5 juta rupiah dan ODG R-9 dibanderol dengan harga $1.799 atau sekitar 23,5 juta rupiah. Cukup jauh jika dibandingkan harga R-7 pada saat awal diluncurkan pada kuarta ketiga tahun lalu yang mencapai $2.750 atau sekitar 37 jutaan rupiah.
COMMENTS

RELATED GADGET

Hoax Pokemon Go MewTwo Pokemon Legendaris di JepangHoax Pokemon Go MewTwo, Pokemon Legendaris di Jepang
Sebuah taman di Jepang, yang berbentuk Pokeball dan taman air mancur di Jepang, menjadi sasaran hoax Mewtwo, Pokemon legendaris.
ComicCon 2016 5 Hal Unik dari Pokemon GoComic-Con 2016: 5 Hal Unik dari Pokemon Go
5 hal dari rencana dan fokus Niantic ke depan.
Galaxy Note 7 Besar Cantik dan Mendarat 19 Agustus 2016Galaxy Note 7, Besar, Cantik, dan Mendarat 19 Agustus 2016
Tahun baru, ponsel galaxy note baru, diluncurkan di New York, pada tanggal 2 Agustus 2016, pagi hari. Ponsel ini akan mendarat di USA pada tanggal 19 Agustus 2016.