Perusahaan asal Jerman ini lebih dikenal sebagai pembuat mobil mewah. Tampaknya membuat traktor sejenis backhoe merupakan langkah bisnis yang tidak biasa, namun itulah yang dilakukan BMW bersama dengan John Deere, piawai kendaraan traktor asal Amerika.
Traktor ini juga masih merupakan konsep, dan ternyata tidak diproduksi langsung oleh BMW, melainkan oleh anak perusahaannya yang bernama Designworks.
Berbagai teknologi menarik pun diterapkan pada konsep ini. Diantaranya menggunakan daya dari mesin hybrid yang lebih ramah lingkungan. Selain itu menggunakan ban airless atau tanpa udara bertekanan. Sebaliknya digunakan karet pejal dengan rongga untuk menopang bobot traktor ini.
Sistem steering traktor ini unik, yaitu dengan menggunakan 4 roda sekaligus yang dikendalikan secara elektrik. Hal ini dianggap mempermudah kemampuan bermanuver.